BESOK, SAGA GROUP  BUKA CABANG KE 16 DI CIGOMBONG KOTARAJA

 

JAYAPURA | Jayapurapost.com –Saga Group kembali  melebarkan sayapnya  dengan membuka cabang ke 16 di Kompleks Cigombong  Kotaraja Dalam, Distrik Abepura Kota Jayapura pada  Sabtu (01 /06/24)

Saga Cigombong akan dibuka pada tanggal 01 di bulan Juni karena memiliki arti khusus bagi pemilik Saga Group.

Hal ini disampaikan Gary Marcelino Pirono  Direktur Utama Saga Group saat dihubungi Media Jayapurapost  melalui pesan WAG  Jumat(30/05/24)

“ Kita buka besok (red: 01 Juni) karena kebetulan hari libur, tanggal muda dimana saat orang baru gajian, dan terpenting tanggal 01 menyimbolkan bahwa customer adalah number one di mata Saga Group,”kata Dirut Saga Group

Menurut  Gary Marcelino Pirono dengan Customer menjadi Number One, maka harapannya Saga Group akan menjadi pilihan no 1 dihati masyarakat atau pelanggan setia  Saga .

Gary  juga menjelaskan pembukaan saga cabang ke 16 dilatar belakangi banyaknya  permintaan atau request dari masyarakat yang berdomisili di sekitar Cigombong Kotaraja .

Selain itu ia menyebutkan manajemen Saga Group telah melakukan berbagai kajian bahwa  daerah cigombong Kotaraja,Furia Jaya dan sekitarnya memiliki potensi  yang cukup besar .

“Selain Cigombog Kotaraja menjadi cabang Ke 16, SAGA Group juga berencana akan membuka  cabang dibeberapa titik lagi yakni kota sarmi ,doyo ,kehiran dan tanah hitam abepura,”terangnya.

Ia berharap Pembukaan Cabang Baru ini akan menjadi destinasi belanja mingguan  maupun bulanan masyarakat cigombong dan sekitarnya.

“Komitmen terbesar kami adalah memberikan  yang terbaik kepada para pelanggan setia SAGA  baik dari sisi pelayanan ,kelengkapan barang maupun harga yang murah dan  mudah dijangkau  oleh  masyarakat ,” pungkasnya.

Diketahui,Saga Cigombong menyiapkan ruang swalayan, Backery, Dept Store serta peralatan Alat Rumah tangga yang  tentunya dengan berbagai promo yang sangat menarik.

Ayo Guys…datang dan kunjungi pembukaan  cabang  ke 16  SAGA  Cigombong  Kotaraja – (Redaksi/Tia)