BEREDAR INFORMASI AKAN ADA ROLLING MENGATASNAMAKAN PLT BUPATI MIMIKA,JHON RETTOP “ JANGAN PERCAYA INFORMASI TIDAK JELAS”

Timika-Jayapurapost.com || Plt Bupati Mimika, Johannes Rettob mengingatkan kepada Seluruh ASN dilingkungan Pemkab Mimika untuk tidak percaya terhadap isu rolling pejabat yang beredar

 

“Ada informasi-informasi yang beredar diluar dan sampai ke saya, bahwa mau rotasi jabatan,” kata Plt Bupati Mimika Johannes Rettob dalam amanatnya di halaman Kantor Pusat Pemerintahan, SP3, Distrik Kuala Kencana, Senin (3/10/2022).

 

Menurutnya, jangan dengar informasi yang beredar, tapi bekerjalah secara profesional.

 

“Tidak ada itu, semua karang-karang saja, jangan bikin kelompok-kelompok bahkan ada yang sudah buat kabinet sendiri. Jangan dengar siapapun, bahkan ajudan saya juga, ingat itu,” terangnya.

 

Dalam amanatnya, ia juga menegaskan agar tidak membawa-bawa namanya dalam isu rolling tersebut, sebab informasi tersebut akan dipergunakan oleh oknum yang tidak bertanggungjawab.

 

“Jangan bawa-bawa nama saya, ingat itu. Bahkan sudah ada yang kumpul-kumpul data, trus minta uang lagi, hebat sekali,” tegasnya.

 

Lebih lanjut, ia menyampaikan bahwa tidak pernah menginstruksikan bahwa akan ada rolling. Apabila ada ASN yang menerima informasi tersebut agar tidak perlu ditanggapi.

 

“Kalian tidak usah khawatir, pangkat dan punya prestasi, assesmentnya baik kenapa takut, pasti jadi. Tapi kalau moralnya tidak bagus ya kita pikirkan,” ungkapnya.

 

Kalaupun nantinya ada rolling, ia menegaskan akan melakukan berdasarkan aturan, dan bukan karena ada kepentingan atau permasalahan masa lalu.

 

“Kita mau menempatkan orang-orang yang profesional dan bekerja sesuai bidangnya untuk pelayanan pembangunan masyarakat,” tegasnya. (Rafael).