JAYAPURA – JayapuraPost.com- SMAN 4 Jayapura menggelar Perayaan Hari Ulang Tahun Ke 28 bertempat di Halaman apel SMA N 4 Jayapura pada Kamis 30/01/25
Perayaan HUT ke 28 tahun diawali dengan parade Nusantara yang diikuti kurang lebih 1500 siswa dan para dewan guru.
selanjutnya kegiatan dilanjutkan dengan ceremony Hari ulang tahun.
Turut hadir dalam kegiatan ini Kabid SMA /SMK dinas pendidikan kota jayapura,kepala dinas pemuda dan olahraga ,ketua GOW Kota jayapura dan para mantan mantan kepala sekolan SMAN 4 Jayapura.
Kepada Media Jayapura Post,com Kabid SMA /SMK dinas pendidikan Kota Jayapura Nur Jaya nengatakan perayaan HUT ke 28 bukan hanya momentum seremoni belaka tetapi memiliki makna bahwa 28 tahun SMA Negeri 4 Jayapura berkiprah telah memberikan kontribusi nyata untuk dunia pendidikan di Kota Jayapura melalui output lulusan-lulusan yang berhasil dan sukses .
‘ Inj momentum untuk kita terutama kepada anak-anak perayaan ini mengingatkan kita bahwa sekolah ini telaht memberikan wadah kepada anak-anak untuk bertumbuh dan belajar bersama sehingga perlu adanya rasa memiliki kecintaan kepada sekolah inj sehingga anak-anak bisa memberikan kontribusi yang terbaik,”ucap Nur Jaya
Nur Jaya menambahkan momentum ini juga menjadi momen untuk merefleksikan apa yang sudah diberikan baik anak anak maupun dewan guru untuk sekolah ini.
“Maksimal tebarkan semangat untuk memberikan prestasi prestasi sehingga apa yang sering dikatakan masyarakat luar SMAN 4 menjadi sekolah yang penuh banjir dan genangan air ,terbukti saat ini sma negeri 4 gudangnya banjir prestasi,’tegasnya.
Kabid SMA/SMK berharap anak anak siswa dapat menjaga identitas almamater sekolah dengan memberikan prestasi nyata guna mengharumkan nama baik sekolah di kancah Kota,Provinsi maupun tingkat Nasional.
” Ada 4 pesan yang saya mau sampajkan kepada anak anak bahwa di momen HUT ke 28 mari tingkatkan kontribusi kepada sekolah melalui soft skill,menset,epik dan attitude,”pesan Kabid SMA/SMK.
Sementara Kepala SMAN 4 Anton DJoko mengatakan Perayaan HUT SMAN 4 sebenarnya jatuh pada tanggal 29 Januari namun berkendala hari libur imlek makanya di rayakan pada tanggal 30 Januari 2025
“Perayaan hut dirayakam secara sederhana,dan diharapkan melalui HUT ke 28 tahun sekolah semakin maju, sukses dan lebih baik lagi ke depan dengan berbagai prestasi.,” harapnya
Anthon menyebutkan di awal tahun 2025 SMA N 4 telah kembali menorehkan prestasi dengan seorang siswa mengikuti lomba karya ilmiah tingkat internasional di Thailand.
“Ini sebuah kebanggan bagi kami pihak sekolah dan tentunya untuk.meraih kesuksesan itu bukan hal yang mudah olehnya kami pihak sekolah selalu membutuhkan dukungan dari orangtua,komite sekolah dan partisipasi masyarakat disekitar agar SMAN 4 semakin maju kedepannya,”harap Anton Djoko.
Ditempat yang sama Ketua Komite Sekolah Jefri Robaha memberikan apresiasi atas kemajuan yang diraih oleh pihak sekolah.
“Usia 28 tahun menjadi usia yang cukup dewasa dan telah terbukti dari tahun ke tahun SMAN 4 telah menunjukan prestasinya sehingga sekolah ini menjadi barometer pendidikan di kota Jayapura
Jefripun menyebutkan sebagai komite sekolah pihaknya akan terus memberi dukungan dalam hal peningkatan mutu pendidikan di sekolah ini.
“Kami komite sekolah akan lebih berperan mendorong apa yang dilakukan oleh sekolah seperti legiatam belajar mengajar dan berbagai kegiatan lainnya.” ucap Ketua Komite.
Ia berharapan SMAN 4 akan semakin maju.jaya dan sukses menjadi sekolah unggulan di kota jayapura.
Dalam momen ini juga dilakukan penanda tanganan MoU School Id antara Pihak SMAN 4 dengan pihak Telkomsel .
Menurut Axel Tatipata program scholl id merupakan program digitalisasi dalam membatu pihak sekolah mengontrol data administrasi sekolah.
“Aplikasi sekolah ini berfokus pada sistem administrasi sekolah ,data data sekolah mulai absen online ,daftar belajar bahkan ketika para guru akan mensusmit tugas lepada anak anak dapat dilakukan secara online dalam satu aplikasi.”ucap AxelIa
Ia berharap dengan aplikasi school id dapat membantu dan memudahkan sekolah dalam mengontrol kehadiran anak anak sekolah serta menjadi databank bagi pihak sekolah,
Acara diakhiri dengan pemotongan tumpeng dan pembagian doorprice menarik yang telah disiapkan panitia. (Redaksi/Lnny)