DLH Kabupaten Jayapura Usulkan 22 Sekolah untuk Penilaian CSAN dan CSAM 2024

 

(Caption Foto ): Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Jayapura, Abdul Rahman Basri, S.Sos., M.KP

 

SENTANI,| Jayapurapost.com – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Jayapura, Papua mengusulkan sebanyak 22 sekolah SD, SMP dan SMA untuk maju ke penilaian Calon Sekolah Adiwiyata Nasional (CSAN) dan Calon Sekolah Adiwiyata Mandiri (CSAM) 2024.

Demikian disampaikan Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Jayapura, Abdul Rahman Basri, S.Sos., M.KP., kepada wartawan media online ini saat menghadiri acara peluncuran Pelayanan CT Scan dan Poli Jantung, di RSUD Youwari, Doyo Baru, Distrik Waibhu, Kabupaten Jayapura, Papua, Kamis, 18 Juli 2024.

“Ya, tahun ini kami ada mengajukan 22 sekolah sebagai calon sekolah Adiwiyata 2024. Yang mana, pembinaan dan pendampingannya telah kita lakukan untuk dijadikan sebagai calon sekolah Adiwiyata. Kemudian, selanjutnya akan diajukan untuk mengikuti kompetensi calon sekolah Adiwiyata Nasional maupun calon sekolah Adiwiyata Mandiri, yang penilaiannya dilaksanakan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) RI di Jakarta,” ungkapnya.

Pada tahun 2024 ini, SMP Negeri 2 Sentani di tahun 2022 lalu yang mendapat predikat terbaik sebagai Sekolah Adiwiyata Nasional itu diajukan oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Jayapura dalam status Calon Sekolah Adiwiyata Mandiri.

“Kemudian, ada beberapa sekolah yang juga kita lakukan pembinaan dalam rangka mengikuti seleksi (calon) sekolah Adiwiyata Nasional di Jakarta. Yang mana, tim dari Jakarta akan ke Kabupaten Jayapura untuk melakukan penilaian-penilaian,” beber Mantan Kepala Distrik Demta ini.

“Tahun lalu itu ada lima sekolah yang terpilih sebagai sekolah Adiwiyata Nasional, yaitu SMP Asisi, SMA Bonaventura, SMK YPKP, kemudian SMPN 1 Sentani dan SDN YPK Sentani. Sedangkan, di tahun 2022 itu hanya satu sekolah yang terpilih yakni SMPN 2 Sentani,” tukasnya. (Fan)