SENTANI-Jayapurapost.com || Ondofolo Kampung Sereh. Yanto Khomlay Eluay didampingi Khoselo (Kepala Suku) George Ondikeleuw., dan seluruh Masyarakat Adat melakukan aksi bersih – bersih di Lapangan Makam Alm. Theis Hiyo Eluay.
Kegiatan tersebut dilakukan pada hari Sabtu, 01 Oktober 2022, dengan melibatkan seluruh elemen Masyarakat dan juga dibantu pihak – pihak terkait.
Ondofolo Kampung Sereh. Yanto K Eluay., sampaikan terima kasih kepada pihak – pihak yang sudah terlibat dalam kegiatan aksi bersih – bersih, di lapangan Makam.
“Ia, Saya ucapkan terima kasih kepada Anggota Polres Jayapura, Polsek Sentani Kota, Koramil Sentani, Yonif 751 dan juga Dinas Lingkaran Hidup Kabupaten Jayapura, dan seluruh elemen masyarakat Kampung. Kami harapkan kerja sama ini tetap terjaga dan terus terbangun untuk menciptakan kebersihan di Kabupaten Jayapura, secara khusus di Kota Sentani dalam menyambut KMAN VI,” kata Khomlay Eluay.
Ketua Panitia KMAN VI Kampung Sereh. Jemmy Ondikeleuw, menyampaikan bahwa kegiatan ini memang sudah direncanakan bersama seluruh Masyarakat dan juga tokoh, Agama, Perempuan, Pemuda, Masyarakat bahwa pihak lainnya, sehingga kegiatan ini dapat dilaksanakan.
“Kami lakukan ini karena lokasi lapangan Makam Alm. Theis Eluay, akan dipakai oleh Panitia KMAN VI Umun dan Lokal’ sebagai tempat untuk pentas seni dan budaya. Oleh sebab itu kami buat aksi bersih bersih di lokasi ini,” ucap Ondikeleuw.
Kami mulai kerja dari jam 6 pagi sampai jam 5 sore, dan seluruh lokasi ini sudah kami bersihkan, harapan Kami Panitia KMAN VI Lokal dapat berkoordinasi dengan kami terkait penggunaan lapangan makam Alm. Theis H Eluay.
“Besar harapan kami dengan adanya kegiatan KMAN VI ini dapat memberikan dampak positif bagi Masyarakat serta ada manfaat yang di terima salah satu dengan usaha UMKM Masyarakat Kampung Sereh,” tutup Ondofolo Kampung Sereh. (DaniEl)