Jelang KMAN VI ,Tokoh Adat,Pemerintah ,Agama dan masyarakat menggelar Ibadah Bersama di Hellebhey Obhe Sereh
SENTANI-Jayapurapost.com || Menyambut Kongres Masyarakat Adat Nusantara ke Enam (KMAN VI) Tokoh Adat, Tokoh Pemerintah, Tokoh Agama dan seluruh Masyarakat gelar ibadah bersama di Hellebhey Obhe (Rumah Adat Sereh).
Ibadah tersebut digelar oleh oleh Panitia KMAN VI Kampung Sereh kerja sama Majelis Jemaat GKI Solafide Sereh.
Turut hadir pada ibadah tersebut. Ondofolo Kampung Sereh. Yanto K Eluay, Kepala Suku. George Ondikeleuw. Kepala Suku. Karlos Assa , Badan Pekerja jemaat GKI Solafide Sereh. Pdt. Demus Wamese dan pengurus Majelis Jemaat dan Masyarakat Kampung.
Pelayanan firman pada ibadah tersebut. Pdt. Demus Wamese, menyampaikan firman Tuhan melalui kitab 2 Timotius 2 : 1-13 tema “Tuhan Karuniakan Roh Pengertian Bagi Kita Semua”
“Ibadah bersama ini merupakan pertama kali dilakukan pada Bulan September dengan melibatkan semua elemen di Kampung Sereh “, ucap Wamese.
Ondofolo Kampung Sereh. Yanto K Eluay., dalam sambutannya usai ibadah menyampaikan bahwa, kebersamaan ini kita tetap jaga bersama dan saling mendukung serta saling menghormati, Kampung Sereh merupakan Kampung minoritas dimana sejumlah Suku juga ada didalam Kampung ini.
“Dalam waktu dekat ini kita akan merayakan KMAN VI di Tanah Tabi, dan khusus Kampung Sereh juga termasuk Kampung yang dijadikan sebagai tempat SERASEHAN, maka penting sekali semua elemen Masyarakat terlibat dan ikut menyukseskannya,” kata Khomlay Eluay.
Ondofolo berharap agar seluruh Masyarakat harus bersama.Panitia KMAN VI di Kampung Sereh untuk lakukan kegiatan – kegiatan menyongsong KMAN tersebut. (daniEl)