KPUD KABUPATEN JAYAPURA MASIH MEMBUKA REKRUTMEN PPD, AYO DAFTAR !

SENTAN-  Jayapurapost.com || Berdasarkan surat edaran Komisi Pemilihan Umum ( KPU ) Kabupaten Jayapura tanggal, 20 November 2022 terkait perekrutan Panitia Pemilihan Distrik ( PPD ), jumlah pendaftar telah mencapai 302 orang yang mendaftar hingga, 23 November 2023 jam 17 : 00 WIT,

 

Jumlah 302 itu masih bisa mengalami perubahan atau penambahan karena pendaftaran yang dibuka oleh KPU Kabupaten Jayapura hingga tanggal, 29 November 2022, melalui link http://Siakba.kpu.go.id yang kini perekrutan masih terus berlanjut.

 

Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Parmas KPU Kabupaten Jayapura, Lodik Y. Mayfrendi Ap, S.Pd.K kepada media ini di ruang kerjanya pada, 23 November 2022, Ia Menyampaikan jika pendaftaran ini masih terus berlanjut hingga, 29 November 2022, KPU juga telah menyiapkan tim untuk membantu para pelamar yang kesulitan mendaftar secara online.

 

Karena masih kurangnya peminat dari beberapa Distrik maka tim help desk dari KPU Kabupaten Jayapura siap membantu untuk mengarahkan bagaimana cara mendaftar menjadi anggota PPD melalui link yang diberikan, jika masih ada pelamar yang kesulitan mendaftar secara online bisa langsung datang ke Kantor KPU Kabupaten Jayapura di Kompleks Kantor Bupati Jayapura untuk diarahkan oleh tim.

 

Bagi mereka yang bisa melamar secara online melalui link http://Siakba.kpu.go.id dapat langsung mendaftar dimana saja, terkait petunjuk pendaftaran secara online pelamar bisa langsung saja mengklik link diatas dan mengikuti petunjuknya, tidaklah sulit ketika telah terdaftar menjadi member dan mempunyai akun pada link tersebut.

 

Lanjut Lodik, bagi peserta yang telah mendaftar pada link http://Siakba.kpu.go.id yang berkasnya masih kurang segera melengkapi dan melakukan perbaikan melalui akun yang telah mereka gunakan saat mendaftar, terkait mereka yang siap untuk melamar diharapkan fokus dulu melengkapi berkas – berkas yang ada pada SIAKBA, untuk SKCK, Surat Bebas Narkoba dan Surat dari Pengadilan akan dilengkapi setelah yang bersangkutan dinyatakan lolos tahap administrasi dan CAT.

 

Lodik berharap, masyarakat yang berminat untuk bergabung dalam penyelenggaraan dan siap mensukseskan pemilihan dapat segera mendaftar, karena saat ini masih ada beberapa Distrik yang jumlah pelamar atau peminatnya kurang.

 

Adapun daftar pelamar dari setiap distrik yang di update tanggal, 23 November 2022 jam 17 : 00 WIT berjumlah 302 sebagai berikut.

 

 

Berharap pelamar dari setiap Distrik bisa mencapai diatas 20 orang. Untuk setiap pelamar akan ada tahapan yang harus dilalui yaitu, tes administrasi, tes tertulis atau CAT dan terakhir tes wawancara setelah itu KPU Kabupaten Jayapura akan melakukan Pleno dan  diumumkan hasilnya. (DaniEl